BAKLAK.NEWS, MINUT — Sebuah momentum spesial didapat Octavianus Jus Mayuntu.
Betapa tidak, di hari perdana Bupati terpilih periode 2025-2030, Joune JE Ganda, masuk kantor, Senin (3/3/2025), Mayuntu menerima legitimasi sebagai Camat Kalawat.
Diketahui, Mayuntu yang adalah Sekretaris Kecamatan Wori, dipercaya mengemban tugas baru sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Camat Kalawat menggantikan Inria Nassa yang telah memasuki periode purna bakti.
Adapun penunjukan Mayuntu sebagai Plt Camat berdasarkan Surat Perintah Pelaksana Tugas (Plt) Nomor: 250/BMU/III/2025 yang ditandatangani langsung oleh Bupati Minahasa Utara.
Surat tersebut merujuk pada regulasi yang berlaku, termasuk surat BKN Nomor: 1/SE/I/2021 yang mengatur tentang Pelaksana Harian dan Pelaksana Tugas dalam aspek kepegawaian.
“Saya berharap saudara Octavianus Jus Mayuntu dapat melaksanakan tanggung jawab ini dengan baik, dengan memberikan pelayanan terbaik buat masyarakat,” harap Bupati JG. (**)