BAKLAK.NEWS, SITARO — Hasrat masyarakat Kabupaten Siau, Tagulandang, Biaro (Sitaro) terhadap hadirnya pemimpin baru setelah 15 tahun dipimpin rezim lama, sepertinya buka hanya lisan semata.
Terbukti, kepulangan Bupati dan Wakil Bupati terpilih, Chyntia I Kalangit-Heronimus Makainas (CHIKA-BERANI), usai dilantik dan dilanjutkan dengan mengikuti retreat di Magelang, langsung disambut ribuan massa yang memenuhi pelabuhan Tagulandang serta Siau.
Kondisi ini membuat 2 pelabuhan besar di negeri 47 pulau ini nampak padat.
Diketahui, rombongan CHIKA-BERANI yang berangkat dari pelabuhan Manado dengan kapal cepat, Senin (3/3/2025), tiba di pelabuhan Tagulandang sekitar pukul 12.30 WITA.
Kedatangan rombongan langsung disambut ribuan ASN dan masyarakat tanah Mandolokang (Tagulandang).
Selama kurang lebih 10 menit menyapa ribuan massa, kapal langsung melanjutkan perjalanan ke ibukota Kabupaten yakni Siau.
Ternyata, hal serupa juga tergambar saat rombongan tiba di pelabuhan Siau.
“Terima kasih, sudah begitu semangat menjemput kedatangan saya dan bapak wakil bupati, meski harus berpanas-panasan. Kehadiran serta dukungan bapak/ibu sekalian adalah semangat bagi kami untuk terus bekerja demi kemajuan bersama. Sekali lagi, terima kasih atas sambutan yang luar biasa ini,” tutur Bupati.
Pada kesempatan itu ia juga mengajak semua pihak untuk mengakhiri semua perbedaan, khususnya menyangkut pilihan politik.
“Yang lalu, biarlah berlalu. Mari sama-sama kita bergandengan tangan mewujudkan Sitaro Masadada,” serunya.
Meski begitu, ia menyebutkan, dalam menegakkan asas keadilan, ada prioritas tertentu bagi yang mendukung.
“Adil bukan berarti sama. Tentunya, takaran yang akan dipakai berbeda. Ada yang namanya skala prioritas,” ungkapnya.
Senada dengan itu, Wakil Bupati Sitaro Heronimus Makainas mengucapakan banyak terima kasih atas dukungan yang diberikan bagi dirinya dan bupati Chyntia Kalangit.
“Terima kasih atas dukungannya bagi saya dan ibu bupati. Mari torang sama-sama bangun Sitaro ini agar lebih Masadada,” kuncinya.
Sekadar diketahui, selama kurang lebih 15 tahun Kabupaten Sitaro berotonom, baru kali ini kedatangan bupati terpilih disambut ribuan massa di pelabuhan. (gustap)