BAKLAK, BOLMONG – Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong), menyalurkan bantuan untuk korban banjir dan longsor di Kota Manado.
Bantuan diberikan langsung Ketua KNPI Bolmong Feramitha Tiffani Mokodompit, pada Kamis 2 Februari 2023. Bantuan berupa 6 karung beras, 150 dus mi instan, 60 dos air mineral, 25 liter minyak kelapa, dan 20 kilogram gula pasir.
Feramitha menyebut jika KNPI Bolmong prihatin dengan musibah yang dialami warga Kota Manado. Untuk itu ia bersama pengurus KNPI turun langsung membantu warga yang terkena dampak banjir.
“Terpanggil untuk membantu saudara-saudara kita di Manado yang terkena banjir,” tutur Feramitha.
Mitha sapaan akbranya ini berharap Kota Manado segera pulih kembali, dan warga yang terkena dampak banjir dan longsor bisa kembali beraktifitas seperti sedia kala.
“Kami berharap dengan bantuan ini bisa meringankan beban para korban, dan semoga Kota Manado bisa segera pulih,”jelasnya.
Sementara itu Kepala BPBD Kota Manado, Donald Sambuaga menyampaikan ucapan terima kasih kepada DPD KNPI Bolaang Mongondow yang turut membantu korban bencana banjir dan longsor di Kota Manado.
“Kami pemerintah Kota Manado mengucapkan terima kasih kepada KNPI Bolmong atas bantuan dan partisipasinya,” ucap Sambuaga.
Bantuan ini akan disalurkan ke beberapa kecamatan yang terdampak banjir.
“Iya bantuan ini kami akan salurkan ke empat titik yang terdampak banjir,” ujarnya.