Baklak.news, BOLSEL— Pemkab Bolaang Mongondow Selatan menggelar rapat koordinasi (Rakor) penanggulangan stunting tingkat kabupaten.
Rakor yang dipimpin Sekretaris Daerah (Sekda) juga selaku Wakil Ketua Tim Percepatan Penanggulangan Stunting (TPPS) Marzanzius Arvan Ohy SSTP MAP, berlangsung di ruang rapat Kantor Bupati Bolsel, Senin, 5 Maret 2023.
Mewakili Ketua TPPS yang juga Wakil Bupati (Wabup) Bolsel Deddy Abdul Hamid, Sekda mengatakan, Rakor ini merupakan rapat evaluasi hasil pengukuran Analisis Situasi terhadap bayi atau balita yang sudah terinput lewat aplikasi ektronik Pencacatan dan Pelaporan Gizi Berbasis Masyarakat (e-PPGBM).
“Lewat aplikasi ini, kita sudah bisa mengetahui jumlah bayi maupun balita yang teridentifikasi stunting di Bolsel. Sehingga, mempermudah penanganan dan cepat penanggulangannya,” kata Sekda.
Sebagai bentuk keseriusan Pemkab Bolsel dalam menangani stunting kata Sekda, pihaknya memiliki program Bersedekah Tuntaskan Stunting (BTS).
“Dalam BTS ini terdapat tim yang dibentuk dari semua OPD (Organisasi Pimpinan Daerah) dan mereka sudah diberi tugas serta tanggungjawab masing-masing untuk penanggulangan stunting ini,” kata Sekda.*