Baklak.news, KOTAMOBAGU— Sesuai instruksi Wali Kota Ir Hj Tatong Bara, Dinas Pendidikan (Disdik) Kotamobagu terus mengembangkan program digitalisasi di sekolah. Hal itu disampaikan Kepala Disdik Rukmi Simbala.
“System program digitalisasi di sekolah dapat mempermudah proses kegiatan mengajar (KBM),” kata Rukmi, kemarin.
Saat ini katanya, sudah Enam sekolah di Kotamobagu yang menerapkan program digitalisasi terkait pengunaan teknologi informasi dan komunikasi (TIK).
“Enam sekolah penggerak tersebut, ialah SDN 1 Kobo besar, SDN 3 Kotabangon, SMPN 4 Kotamobagu, SD Katolik, TK Pembina, dan TK Damai Sentosa,” kata Rukmi.
Dijelaskannya, pengembangan program digitalisasi ini dianggarkan lewat dana BOS tahun 2023.
“Jadi untuk anggaran di APBD induk, tidak ada, program ini telah dianggarkan lewat anggaran BOS,” terangnya.
Dikatakannya, program digitalisasi sekolah yang sudah jalan, merupakan terobosan yang memanfaatkan perkembangan TIK untuk mempermudah proses belajar mengajar.
“Dengan adanya program tersebut, tentunya mempermudah Guru dan siswa mengakses bahan ajar. Guru, siswa, kepala sekolah dan unsur pendidikan juga bisa mengaksesnya,” kata Rukmi. (***)