Baklak.News, SITARO — Kepedulian terhadap pendidikan generasi penerus terus diperlihatkan Pemerintah Kampung Kisihang, Kecamatan Tagulandang Selatan, Kabupaten Siau, Tagulandang, Biaro (Sitaro).
Kali ini direalisasikan lewat pengadaan alat peraga guna menunjang kegiatan belajar anak-anak PAUD.
Kapitalau (Kepala Desa/Kampung) Kisihang, Christian J Makasihi, saat dikonfirmasi, turut membenarkan hal ini.
“Iya, ada alokasi anggaran yang kita ambil dari dana desa untuk menunjang kegiatan belajar anak-anak PAUD, dan itu baru saja kita realisasikan melalui pengadaan alat peraga untuk anak-anak belajar,” kata Makasihi, Kamis (17/10/2024).
Ia berharap lewat pengadaan alat peraga ini, boleh menopang kegiatan belajar, sehingga anak-anak lebih cepat memahami apa yang diajarkan oleh para guru pembimbing.
“Semoga di tahun anggaran berikut kita bisa alokasikan lagi anggaran sehingga semakin melengkapi setiap kebutuhan anak-anak PAUD,” harapnya.
Sementara itu, David Pangkey, mengapresiasi pemerintah kampung yang terus memberi atensi terhadap anak-anak PAUD.
“Terima kasih Kapitalau Kampung Kisihang dan masyarakat yang telah membantu lembaga PAUD kampung. Mohon bantuan para orang untuk tetap mengawal dan mendoakan anak-anak serta para pembingbing PAUD kita,” ungkapnya. (gustap)